Resep Cilok Bandung Sederhana

Resep Cilok Bandung Sederhana - Berikut ini, si Jago Masak Enak akan mencoba menyajikan cara membuat cilok sederhana meskipun ada beberapa cara membuat cilok lainnya seperti cara membuat cilok goreng, cara membuat cilok enak, cara membuat cilok daging, cara membuat cilok goang, cara membuat cilok kuah, cara membuat cilok bakar, cara membuat cilok tanpa daging dan cara membuat cilok isi. Berikut ulasan resep dan cara membuat cilok Bandung sederhana yang enak.

Cara Membuat Cilok Bandung Sederhana yang Enak

Resep dan Cara Membuat Cilok Enak Sederhana

Bahan Untuk Membuat Resep Cilok
  • 200 gram tepung terigu
  • 200 gram tepung kanji sebanyak 
  • 1 sdt garam
  • 2 siung bawang putih haluskan
  • 1/4 sdt merica bubuk 
  • 1 sdt kaldu ayam     
  • 400 ml air bersih 
  • 2 btg daun bawang, iris tipis
Bahan Untuk Membuat Saus Kacang
  • 1 sdt Gula pasir
  • 2 sdt cuka  
  • 150 gram kacang tanah sangrai, kemudian dihaluskan.
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya
Cara Membuat Saus Kacang
  1. Haluskan kacang tanah sampai halus. Gunakan blender jika ingin hasil yang sempurna.
  2. Kemudian tambahkan cuka, gula pasir, garam dan air aduk rata sampai adonan sedikit cair.
  3. Masak sebentar seperti membuat saus kacang untuk siomay.
Cara Membuat Cilok Goreng Bandung Enak Sederhana
  1. Langkah pertama adalah campurkan tepung kanji dengan merica dan garam , aduk sampai rata
  2. Didihkan air dan campurkan dengan bawang putih yang sudah dihaluskan dan kaldu ayam bubuk sampai mendidih dan tercampur merata, setelah mendidih masukan tepung kanji
  3. Setelah menjadi adonan , masukan tepung terigu. campur rata
  4. Uleni adonan sampai benar-benar kalis dan tidak terlalu lengket.
  5. Bentuk adonan menjadi bulatan-bulatan dan masukan kedalam air yang mendidih. 
  6. Rebus cilok sampai matang. Salah satu tanda bahwa cilok sudah matang adalah cilok tersebut akan mengambang.
Angkat cilok yang sudah mengambang, angkat dan tirikan. Ketika menghidangkannya tambahkan dengan saus tomat dan saus kacang yang sudah dibuat. Selain itu anda juga bisa menjadikannya menjadi cilok bakar. Anda tinggal menusuk cilok tersebut seperti sate kemudian bakar sebentar. Olesi dengan menggunakan saus kacang yang sudah anda buat. Untuk rasa yang lebih enak, anda bisa menambahkan sedikit daging ayam atau daging cincang.



Subscribe to receive free email updates: